Travello Hotel Manado

Info Hotel

Nama : Travello Hotel
Alamat : Jl. Sudirman No. 123, Manado
Telp : (0431) 855999
Fax : (0431) 844999
website : www.travellomanado.com

Room Rates :
Studio 1 : Rp484.000 (promo) ; Rp649.000 (publish)
Studio 2 : Rp544.500 (promo) ; Rp709.500 (publish)
Deluxe : Rp605.000 (promo) ; Rp770.000 (publish)
Executive : Rp786.500 (promo) ; Rp951.500 (publish)
Suite : Rp1.210.000 (promo) ; Rp1.375.000 (publish)
Extra bed : Rp181.500 (promo & publish)

Reviu Hotel
1. Fasilitas kamar
Menginap di kamar Studio 1 dengan extra bed. Untungnya kamar kami (no 316) bisa dipakai dengan extra bed, menurut front office kamar studio 1 yang lain terlalu kecil untuk ditambah extra bed. Ada tambahan diskon harga kamar, karena kami menggunakan corporate rate. Fasilitas yang tersedia ada TV layar datar, namun channel internasionalnya kurang banyak (hanya HBO, dan film mandarin), safe deposit box, coffee & tea maker, toiletris yang lengkap, namun tidak ada mini bar. Kamar mandi menggunakan shower, tersedia air panas dan dingin.

Seperti biasa internet wifi gratis tersedia di lobi dan restaurat (meski di brosur tertulis kalau di kamar tersedia internet acces). Sambungannya stabil dan lumayan cepat.

2.Sarapan
Untuk menu sarapan, tersedia salad, bubur menado, nasi goreng yang agak pedas dan lauk pauk yang menurut saya terlalu spicy. Ada juga cereal, roti dan buah-buahan. Di restoran merupakan non smoking room (hampir semua ruangan juga non smoking room : lobby dan kamar)

3. Fasilitas lain.
Untuk akses ke hotel, sewaktu booking, kami request jemputan dari bandara dan dicharge Rp100rb (kemahalan kalau dihitung jarak bandara ke hotel yang tidak terlalu jauh, 20 menit perjalanan). Di sekitar hotel ada ATM BRI dan Mandiri, juga ada toko, gereja yang terletak persis bersebelahan dengan hotel. Kami tiba di hotel sudah terlalu malam, jadi tidak sempat keluar hotel untuk mencari tempat makan malam.

Secara keseluruhan saya beri nilai Travello Hotel "B" (Baik). Dilihat dari konsistensi ruangan yang hampir semuanya non smoking room, keramahan petugas hotel dan dukungan dari fasilitas lingkungan (ATM, minimarket dan gereja). Kekurangannya adalah jemputan bandara yang dikenai charge, padahal di beberapa hotel, ini merupakan fasilitas gratis dari hotel.

Comments

Popular posts from this blog

Papa Ho Hotel, Bogor, Jawa Barat

Hotel Cosmo, Jambi

Hotel Calista Beach, Bau Bau, Sulawesi Tenggara (Good View, Tiny Bathroom)